Penting banget nih...
Saat ini, dunia sedang menhadapi wabah COVID-19 (Coronavirus Disease 2019). Organisasi kesehatan dunia (WHO) juga telah menetapkan COVID-19 sebagai pandemi. Apa itu pandemi? Pandemi dalam KBBI adalah wabah yang berjangkit serempak di mana-mana, meliputi geografi yang luas.
Di Indonesia, kasus pasien yang terkena COVID-19 terus bertambah setiap harinya. Pemerintah pun mengambil langkah untuk mengimbau masyarakat agar melakukan social distancing. Namun, situasi yang terjadi saat ini diperburuk dengan beredarnya berita-berita yang membuat masyarakat overthinking dan panik.
Tetapi, ada salah satu aliran filsafat yang dapat membantu kita untuk menghindari panik saat menghadapi situasi seperti sekarang, yaitu Taoism atau Taoisme. Lantas, apa itu Taoisme? Bagaimana Taoisme bisa membantu kita dalam menghadapi situasi seperti saat ini? Simak penjelasannya berikut ini!
Apa itu Taoisme?
Berdasarkan dari berbagai sumber, kata 'Tao' merujuk ke satu arti, yaitu 'jalan' . Inti dari aliran filsafat Taoisme adalah aliran yang mengajarkan kepada kita bahwa kehidupan yang baik adalah kehidupan yang mengikuti jalannya. Kehidupan menurut Taoisme juga bisa digambarkan seperti air yang mengalir. Aliran ini dalam bahasa gaulnya bisa juga disebut sebagai filosofi hidup yang 'santuy'.
Sejarah Taoisme
Aliran Taoisme muncul dari negeri Tiongkok ribuan tahun yang lalu. Aliran lahir saat pemerintahan Dinasti Zhou sedang tidak stabil. Pada saat itulah Lao Tze menemukan aliran Taoisme. Nah, ada fakta menarik dari Lao Tze bahwa sampai saat ini, tidak ada bukti yang menunjukkan bahwa Lao Tze benar-benar ada. Penganut Taoisme lebih memilih untuk tidak memperdebatkan hal tersebut, karena Taoisme mengajarkan untuk tidak ambil pusing terhadap suatu masalah.
Ajaran Taoisme
1. Tao
Lanjutkan membaca artikel di bawah
Editor’s picks
Kata Tao jika ditelusuri lebih dalam akan banyak sekali maknanya. Tetapi, jika menjurus kepada kehidupan pribadi manusia, Tao mengajarkan kepada kita untuk hidup go with the flow aja. Namun, bukan berarti penganut Taoisme tidak take action sama sekali, justru Taoisme mengajarkan untuk fokus terhadap apa yang sedang kita lakukan dan memikirkan hal yang tidak bisa kita kontrol.
2. Yin danYang
Semua yang ada di dunia ini, baik itu benda hidup, benda mati, maupun hal-hal yang lain pasti memiliki 2 kutub yang berbeda (Yin dan Yang) untuk mencapai kesetimbangan. Contohnya adalah hal yang baik akan muncul ketika ada hal yang buruk dan sebaliknya. Oleh karena itu, lihat segala hal di dunia ini dari segi positif dan segi negatif, jangan dari salah satunya saja.
Baca Juga: 5 Pelajaran Penting Stoisisme, Filsafat Romawi Kuno Berumur 2000 Tahun
Alasan Taoisme penting diterapkan saat menghadapi COVID-19
Ajaran Taoisme sangat efektif untuk membantu kita menghadapi COVID-19. Penganut aliran Taoisme tidak akan panik dan mengikuti anjuran pemerintah atau pihak berwenang lainnya. Penganut Taoisme tidak akan ambil pusing untuk memikirkan bagaimana jika pemerintah tidak bisa mengatasi kasus COVID-19 atau hal-hal lainnya yang tidak bisa mereka kontrol. Taoisme mengajarkan untuk positive thinking terhadap masalah apapun dan 'santuy'
Penerapan ajaran Taoisme dalam kehidupan sehari-hari
Penerapan ajaran Taoisme sebenarnya sederhana. Untuk kehidupan sehari-hari, Taoisme mengajarkan untuk tidak overthinking terhadap sesuatu. Jika ada masalah, hadapilah masalah tersebut dengan tenang dan optimis yakin bahwa masalah tersebut cepat terselesaikan. Dengan begitu, hidup kamu jauh dari stres
Itulah beberapa penjelasan tentang aliran filsafat Taoisme. Kesimpulannya adalah dengan menerapkan ajaran Taoisme ke dalam kehidupan, kamu akan jauh lebih tenang, optimis, dan tentunya lebih semangat menjalani kehidupan. Tetap semangat dan semoga sukses!
Baca Juga: 5 Tips dari Ajaran Stoic dalam Menghadapi Masalah dengan 'Santuy'
IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.
"opini" - Google Berita
April 29, 2020 at 05:10PM
https://ift.tt/3f1hFTA
[OPINI] Menghadapi Wabah COVID-19 dengan Tenang ala Taoisme - IDNTimes.com
"opini" - Google Berita
https://ift.tt/2Fl45Kd
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
No comments:
Post a Comment